Cari Berita



DPW PNTI Jateng Ingin Tingkatkan Kesejahteraan Nelayan Tradisional

24 June 2014, 03:11:52


Ekonomi



Semarang - Untuk meningkatkan kesejahteraan nelayan tradisional di Jawa Tengah. belum lama ini DPW Persatuan Nelayan Tradisional Indonesia atau PNTI Jawa Tengah resmi dilantik. Pengurus baru rencananya akan membentuk pengurus-pengurus PNTI di daerah.

Setidaknya total ada 20 anggota dalam kepengurusannya, yang akan bekerja memikirkan kesejahteraan kaum nelayan tradisional di Jawa Tengah. Ketua Umum PNTI Pusat Ricky Sutanto mengatakan, untuk menyejahterakan nelayan tradisional harus ada program yang sejalan antara pengurus, nelayan dan pemerintah. (hid)
 


Komentar

TOP