Cari Berita



Pemilihan Putra Putri Batik Kendal, Populerkan Batik Khas Kendal

25 June 2014, 06:48:20


Sosial Budaya



Kendal - Untuk terus mempopulerkan batik corak khas Kendal, Pemerintah Kabupaten Kendal terus berupaya melakukan berbagai kegiatan. Salah satunya adalah pemilihan Putra dan Putri Batik, yang dilakukan di Pendopo Kabupaten, Senin siang. Diharapkan putra dan putri yang terpilih juga dapat menjadi duta batik Kendal.

Pemilihan Putra dan Putri Batik yang diikuti oleh 195 orang, terdiri dari 3 kriteria berbeda. Kriteria tersebut diantaranya untuk pra remaja, remaja, dan SKPD-BUMN di lingkungan Pemkab Kendal. Pemenang langsung diumumkan usai semua peserta memperagakan busana. (hid)


Komentar

TOP