Semarang - Ramadhan di kota Semarang tidak dapat lepas dari berbagai kuliner unik yang selalu diserbu peminatnya. Salah satunya adalah buah siwalan yang banyak terdapat di wilayah Genuk, yang merupakan sentra penjualan buah siwalan. Buah unik yang mirip dengan kelapa ini tumbuh subur dan banyak berbuah di wilayah ini, meski di tempat lain sedang tidak musim.
Pohon siwalan adalah sejenis pohon dalam keluarga palma, berbatang lurus, dengan diameter 60 sentimeter dan tinggi 15 hingga 30 meter. Daun-daunnya menjari dan terkumpul di ujung pohon. (hid)